Rabu, 01 Januari 2014

Nasihat Ayah Untuk Ananda

Anak-anakku Jalanilah hidup ini apa adanya..
Pintaku tetaplah "Selalu ingat Allah SWT,baik dalam suka maupun duka. Kerjakan seluruh perintah-Nya dan tinggalkan larangan-Nya".
Anakku ingatlah "Ridhonya Orang tua adalah RidhoNya Allah" cermatilah anakku begitu besar posisi orangtuamu di hadapan Allah.
Ayah sebagai orangtuamu tidak pernah berharap balas jasa darimu, sudah menjadi kewajiban ayah untuk bersamamu dan menghantarkanmu menggapai mimpi dan cita-citamu dan menggapai Ridho Allah SWT dan ayah akan selalu ada disetiap dukamu.
Anakku hafizd...carilah pasangan hidupmu yang dapat menghargaimu dan dapat menerimamu apa adanya..Ingat anakku mencintai seseorang jangan teramat sangat berlebihan sehingga cinta akan membutakan logikamu.carilah pasanganmu anakku yang bisa menghormati kami selaku orangtuamu yang pada saat masa itu tiba kami sudah mulai sepuh dan bicara terbata.
Satu hal yang pasti anakku...nafkahi pasanganmu anakku baik lahir dan bathinnya melalui jalan yang diRidhoi Rabb mu Allah SWT.

Anakku Marsha dan Aira..
Ingatlah nak kalian wanita..bersikaplah seperti wanita muslimah sesungguhnya "Jagalah Aurat dan Lidahmu" cari pasanganmu anakku yang baik dan sayang kepadamu dan bisa menafkahi kalian baik lahir maupun bathin...
Anakku..hargai dan hormatilah suamimu nanti..sehebat apapun engkau anakku dibanding suamimu, tetap hormati dan hargai dia, tetap jaga sikap dan lisanmu karenan ia suamimu yang telah mengambil alih tanggung jawab dan fitrahmu sebagai seorang anak dari ayahmu..
Anak-anakku tercinta hanya ini yang bisa ayah katakan..Jika nanti pada saatnya ayah sudah memenuhi panggilan dari Illahi Rabbi ingatlah pesan ayah ini Jangan tinggalkan Sholat dan do'akanlah Ayahmu...

AYAH SANGAT MENCINTAI KALIAN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar